About Me

Tuesday, September 17, 2013

Mimpi

Salahkah jika aku bermimpi terlalu tinggi? 
Bodohkah aku jika memiliki impian itu?
Apakah aku harus mengubur mimpiku? 
Iya. Itu mungkin jawaban yang mereka berikan, tapi tidak pernah terlintas difikiranku untuk mengatakan itu. Selalu Tidak tidak dan tidak. Aku tidak akan pernah mau mengubur impian terbesarku, walaupun aku akan terlihat bodoh, dan terjatuh saat aku gagal. Aku tidak peduli. Seberapa sering mereka menertawakanku, meragukanku, menghinaku dari belakang. Aku akan terus tegar dan percaya bahwa suatu saat nanti aku akan berhasil menggapai mimpiku. Mungkin sejak aku memiliki impian itu dan sejak saat itu pula aku gagal mewujudkannya, aku coba lagi dan gagal lagi. Tapi entah, apa yang membuat aku begitu keras kepala dan tetap kekeh dengan pendirianku, bahwa aku akan berhasil kelak dan meraih mimpi itu. 
Lalu apa yang harus aku lakukan?
Siapa yang bisa membantuku?
Sampai kapan aku akan bertahan?
Tidak dapat di pungkiri lagi bahwa kita memang membutuhkan dukungan dari orang - orang terdekat dalam menggapai impian kita, tapi bagaimana dengan aku? tidak ada dukungan dari orang terdekatku, mereka menginginkanku menjadi orang lain, dan aku berusaha untuk menjadi orang lain. Disini aku mencoba untuk menyesuaikan diri, sesuai dengan apa yang mereka iginkan. Bisa dibilang aku berhasil melewatinya, sekarang hanya menunggu waktu untuk memberikan hasil finalnya. Tapi apa kalian fikir aku akan mengubur impianku? Tidak tetap tidak. Aku akan berusaha untuk mewujudkannya apapun yang terjadi, dan aku akan melakukan apapun untuk manjadikan impian itu menjadi suatu kenyataan. 
Bukan alasan jika kalian mengatakan "Mimpi gagal karena tidak ada dukungan" apakah kalian lupa kalau kita semua punya satu kekuatan yang sungguh luar biasa? Kita punya Tuhan! Allah lah yang selalu menguatkanku disaat aku benar - benar merasa sendiri. Disaat semua orang menjauh, aku tidak pernah rapuh. Aku percaya akan adanya keberhasilan. Karena aku yakin Allah selalu ada untukku. Dan hanya Ia yang bisa mewujudkan mimpiku.
Aku akan bertahan sampai semua orang melihat metapa hebatnya kekuatan mimpi. 
Aku akan membuktikan bahwa cita - cita, mimpi, dan harapan itu bukanlah angan semu yang hanya terlintas kemudian hilang.
Tapi, itu adalah awal dari keberhasilan. Namun, jangan hanya berbicara, lakukan dengan perbuatan, buktikan bahwa mimpi kalian bukan hanya angan belaka. Kita harus bertanggung jawab dengan mimpi yang kita miliki dengan usaha dengan gigih. Dan perkuat dengan doa.
Bermimpilah..... dan berusaha, serta kuatkan diri dengan berdoa. Buktikan kepada orang - orang yang melihat mimpimu sebelah mata, bahwa itu akan menjadi suatu kenyataan nantinya. 
Katakan pada diri sendiri "Aku bisa"

No comments:

Post a Comment